Kenali Lebih Jauh Tentang Jurusan Tenologi Pangan dan Prospeknya!

Pernahkah anda mendengar apa itu jurusan teknologi pangan? Jurusan teknologi pangan ini merupakan salah satu jurusan yang memiliki banyak peminat dari tahun ke tahun. Jurusan dari teknologi pangan ini akan membuat mahasiswanya belajar mengenai pertanian dan ilmu gizi. Dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat saat ini juga membuat jurusan teknologi pangan menjadi populer.

Jurusan teknologi pangan ini memiliki berbagai hasil produk yang bisa anda temui dalam kehidupan sehari hari. Misalnya saja mie instan, susu kental manis, kopi kemasan, hingga frozen food. Semakin berkembangnya teknologi juga akan membuat produk-produk yang jurusan teknologi pangan hasilkan menjadi lebih berkembang dan semakin banyak lagi. Berikut ini adalah ulasan mengenai jurusan teknologi pangan.

Apa Itu Jurusan Teknologi Pangan?

Jurusan teknologi pangan merupakan suatu ilmu yang mempelajari semua proses dalam pengolahan pangan sehingga bisa menjadi makanan yang bisa anda konsumsi. Dalam jurusan tersebut, anda juga akan belajar mengenai cara memproduksi makanan yang aman dan memiliki gizi yang cukup untuk anda konsumsi.

Selain mempelajari cara produksi makanan tersebut, anda juga akan mempelajari bagaimana sifat fisis, mikrobiologi dan kimia dari bahan pangan dan bagaimana cara pengolahannya yang benar, serta mempelajari mengenai alat dan mesin produksi. Dengan bergabung ke jurusan teknologi pangan, anda akan bisa berkontribusi dalam menciptakan makanan yang aman untuk anda konsumsi karena sehat dan bergizi.

Prospek Kerja

Setelah anda lulus dari jurusan teknologi pangan, anda tidak perlu khawatir tentang pekerjaan yang bisa anda lakukan. Ada banyak prospek kerja dari jurusan teknologi pangan ini. berikut ini prospekanya

  • Wirausaha
  • Konsultan pangan
  • Pengembang produk
  • Research and development product
  • Quality control
  • Quality assurance
  • Serta bekerja di lembaga pemerintahan yang fokusnya pada bisang pangan.
Baca Juga :  Tips Memilih Mobil Toyota Calya Berkualitas

Rekomendasi Teknologi Pangan Terbaik

ma'soem university

Jika anda ingin masuk ke jurusan teknologi pangan, anda bisa masuk ke jurusan teknologi pangan pada Ma’soem University yang ada di Bandung. Ma’soem University sendiri merupakan salah satu unversitas swasta yang ada di bandung. Jurusan teknologi pangan yang ada di Ma’soem University memiliki berbagai macam konsentrasi program studi seperti produk kopi, produk susu, produk kue kering, produk fermentasi, dan masih banyak yang lainnya.

Ma’soem University sendiri memiliki visi pada jurusan teknologi pangan untuk menjadi penyelenggara pendidikan terbaik pada bidang teknologi pangan, serta berbagai misi yang bisa membuat para mahasiswanya menjadi lulusan yang kompeten dalam bidang teknoligi pangan. Tunggu apa lagi, segera daftarkan diri anda pada jurusan teknologi pangan di Ma’soem University! Ayo cari informasinya di https://masoemuniversity.ac.id/.

 

 

MGID

About the Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *