Kenali Teknologi Google Cloud dan Cara Menggunakannya !

 

Setiap pengguna internet pasti tahu akan Platform mesin pencarian Google, tetapi belum tentu semuanya mengetahui cara menggunakan google cloud. Secara umum Google Cloud merupakan produk yang ditawarkan google untuk memudahkan penggunanya melakukan penyimpanan data secara private server, pengolahan data dan disertai keamanan yang memadai.

Pada Platform Google Cloud ini memiliki 4 jenis yang dapat dimanfaatkan, yaitu:

 

1. Google AppEngine

Layanan jenis Google AppEngine ini dapat berguna membuat dan menjalankan suatu perangkat lunak yang berorientasi pada web dengan akses gratis maupun berbayar. Untuk Layanan yang gratis mendapatkan space penyimpanan sebesar 500MB dengan kapasitas Page View per bulannya sebesar 5 juta.

 

2. Google BigQuery

Sedangkan untuk Layanan Google BigQuery ini menawarkan kecepatan dalam membaca dan menganalisa suatu ukuran size data hanya dalam hitungan detik meskipun ukurannya besar sekalipun Terabyte maupun Petabyte. Keunggulan ini banyak sekali dimanfaatkan oleh perusahaan yang memiliki trafik data yang besar setiap harinya.

 

3. Google Compute Engine

Untuk Layanan Google Compute Engine ini pengguna akan terbantu untuk membangun sebuah cloud server dengan akses untuk mengontrol secara penuh. Takhanya itu Google Compute Engine ini mampu menyimpan aplikasi web dengan bahasa pemprogaman ruby atau PHP.

 

4. Google Cloud Storage

Dan untuk Google Cloud Storage ini berguna untuk developer menjadi wadah penyimpanan secara online dengan kapasitas yang amat besar kemudian dapat saling sharing file berupa data, foto, video dan sebagainya.

 

Sehingga cara menggunakan google cloud tersebut dapat berdasarkan kebutuhan dari penggunanya baik personal maupun perusahaan. Dari 4 jenis layanan tersebut, Google Cloud ini cocok sekali untuk perusahaan yang berbasis IT yang memiliki produk digital. Salah satu perusahaan ternama yang menggunakan Google Cloud ini yaitu Bank Rakyat Indonesia (BRI). Perusahaan perbankan milik Negara ini memiliki Produk Digital yang diberi nama BRITECH. Untuk mengoptimalisasi kinerja BRITECH maka BRI menggandeng Google untuk bekerjasama dalam media layanan Google Cloud ini sejak tahun 2008.

Baca Juga :  Pilih Web Hosting yang Tepat untuk Website Kamu: Panduan Lengkap untuk Pemula

Adapun manfaat dalam menggunakan Google Cloud ini yaitu:

 

1. Data Center Google yang terpusat sudah berada di Indonesia

Sesuai kebijakan Pemerintah, sudah semestinya data center khususnya perbankan harus berada di wilayah Indonesia. Sehingga keberadaan data center Google ini di Indonesia akan meminimalisir masalah kemacetan data maupun keamanan.

 

2. Lebih Flexible dan Mudah

Kemudahan dalam mengakses google cloud secara flexibe kapanpun dan dimanapun yang terpenting ada jaringan internet. Dengan demikian akan membuat pekerjaan semakin efisien dan cepat.

 

3. Jaminan Proteksi Keamanan Data

Dengan menggunakan Google Cloud Platform ini menjamin akan sistem proteksi keamanan penggunannya. Sehingga takperlu khawatir peretasan data dengan sistem proteksi yang Google berikan dalam menyimpan data anda.

 

Dengan adanya layanan Google Cloud ini akan menghemat waktu dan biaya investasi data center yang tidak perlu  oleh perusahaan digital. Dapat terbayangkan untuk membangun sistem data center perlu dana yang cukup besar dan waktu pengerjaan yang tidak instan.

Demikian ulasan mengenai Google Cloud ini, semoga anda terbantu untuk mempertimbangkan sistem cloud yang ada di Indonesia. Semoga bermanfaat … !

 

 

 

MGID

About the Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *